Jam Kerja
Senin – Sabtu, 08.00 – 16.00
HUBUNGI KAMI
VIA WHATSAPP

Cireundeu: Perspektif Historis, Sosio-Budaya, dan Ekonomi

Catalogue » Bisnis & Ekonomi » Cireundeu: Perspektif Historis, Sosio-Budaya, dan Ekonomi

Cireundeu: Perspektif Historis, Sosio-Budaya, dan Ekonomi

87500

Description

Cireundeu: Perspektif Historis, Sosio-Budaya, dan Ekonomi

Penulis: Dr. Miftahul Falah, M.Hum.

Penerbit: CV Balatin Putera Puteri

Ukuran Buku: 14,5 x 21 cm

Tebal Buku: 126 halaman

Sinopsis:

Cireundeu dikenal sebagai nama sebuah kampung adat yang terletak di Kelurahan Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan Kota Cimahi. CIreundeu disebut sebagai kampung adat karena hingga saat ini mereka masih melaksanakan berbagai adat tradisi leluhur. Memang tidak semua orang yang tinggal di wilayah Kampung Cireundeu merupakan warga adat, karena hanya warga di beberapa RT saja yang merupakan bagian dari komunitas adat.

Komunitas Adat Kampung Cireundeu merupakan masyarakat yang taat dalam menjalankan amanat leluhur. Keadaan demikian tampak dalam sistem sosial yang diberlakukan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga sampai dengan saat ini kehidupan masyarakat komunitas adat lebih bersifat apa adanya, mereka juga tidak terlalu tergiur dengan persoalan pemenuhan kebutuhan materi (duniawi) yang berlebihan, serta masih kuat dengan memegang teguh pikukuh (amanat) yang telah diwariskan secara turun temurun.

Ada berbagai tradisi yang menjadi ciri khas Kampung Adat Cireundeu. Namun ada satu hal yang paling unik yaitu, Cireundeu dikenal sebagai wilayah ketahanan pangan karena masyarakatnya mengonsumsi beras singkong (rasi) yang terbuat dari singkong sebagai bahan makanan pokok. Oleh karena itu pemerintah memberikan apresiasi kepada masyarakat adat Cireundeu sebagai “Pahlawan Pangan”. Dalam perkembangannya, hingga saat ini, rasi bukan hanya sebagai makan pokok masyarakat Cireundeu pengganti beras padi, melainkan juga telah diolah menjadi bahan dasar berbagai bentuk makanan, baik makanan tradisional maupun modern. Sudah cukup banyak camilan yang dibuat berbahan dasar rasi dan tidak sedikit yang telah dikemas untuk keperluan konsumsi publik.