Jam Kerja
Senin – Sabtu, 08.00 – 16.00
HUBUNGI KAMI
VIA WHATSAPP

STRATEGI PENERJEMAHAN SEMANTIS – SEMANTIC STRATEGIES

Catalogue » Edukasi » STRATEGI PENERJEMAHAN SEMANTIS – SEMANTIC STRATEGIES

STRATEGI PENERJEMAHAN SEMANTIS – SEMANTIC STRATEGIES

82000

Description

STRATEGI PENERJEMAHAN SEMANTIS – SEMANTIC STRATEGIES

Penulis: Erlina Zulkifli Mahmud

Penerbit: CV Balatin Putera Puteri

Ukuran Buku: 14,8 x 21 cm

Tebal Buku: 130 halaman


Sinopsis

Buku ini hadir sebagai upaya untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai pendekatan semantis atau makna dalam praktik penerjemahan maupun Kajian Penerjemahan, sebuah bidang yang terus berkembang seiring dengan dinamika bahasa dan budaya.

Seperti yang kita ketahui bahwa penerjemahan bukan sekadar memindahkan kata dari satu bahasa ke bahasa lain, melainkan juga menyampaikan makna yang utuh, sesuai dengan konteksnya, konteks linguistik, konteks sosial dan konteks budaya. Itu sebabnya, pendekatan semantis terkait makna teks menjadi penting untuk menghasilkan terjemahan yang sepadan, alami, dan berterima. Pembaca akan menemukan berbagai strategi yang dapat digunakan untuk menghadapi tantangan semantis dalam penerjemahan mengacu pada teori tentang Semantic Strategies dalam Chesterman. Selain contoh-contoh umum dari penerjemahan teks sumber bahasa Indonesia ke teks target bahasa Inggris dan sebaliknya, dalam buku ini terdapat juga penerjemahan folklor Sunda dari bahasa Sunda ke dalam teks target bahasa Inggris.

Buku ini merupakan rangkaian dari buku-buku tentang strategi penerjemahan dari Andrew Chesterman. Buku dengan bahasan sintaktik berjudul, Strategi Penerjemahan Sintaktik ‘Syntactic Strategies’ cetakan pertama sudah diterbitkan pada Juli 2025. Lalu buku dengan bahasan semantis, yang ada di tangan sidang pembaca ini adalah buku kedua, berjudul Strategi Penerjemahan Semantis ‘Semantic Strategies’.